Home » » Obat Tradisional Untuk Mengatasi Keputihan

Obat Tradisional Untuk Mengatasi Keputihan

Obat Tradisional Untuk Mengatasi Keputihan
Keputihan atau Fluor Albus - Sekarang giliran informasi buat kaum hawa. He-he-he ........ Tapi tidak ada salahnya jika kita (kaum adam) juga ikut membacanya, buat jaga-jaga jika ada kakak atau istri yang mengalaminya. Penyakit keputihan sering dialami oleh seorang wanita yang kurang bisa menjaga kebersihan kulit pada area "V" atau pakaian yang dikenannya, sehingga bisa menyebabkan tumbuhnya jamur yang bisa menyababkan keputihan. Selain itu penyakit ini juga disebabkan peradangan yang terjadi pada saluran rahim.

Tanda-tanda keputihan

- Keluar lendir dari kemaluan yang menyebabkan bau tidak sedap.
- Daerah sekitar kemaluan terasa gatal dan selalu basah.

Namun, jangan khawatir. ObatAlami berusaha berbagi cara untuk mengobatinya dan yang pasti selalu dengan resep tradisional. Siapkan bahan-bahan berikut ini :

Obat Tradisional Keputihan

  • 5 lembar daun beluntas (luntas = jawa)
  • 3 ruas kunyit
  • Gula aren (gula merah) secukupnya
  • Asam tua
Untuk membuat ramuannya, silahkan ikuti langkah-langkah di bawah ini :
  1. Daun beluntas ditumbuk hingga halus, lalu campur dengan kunyit yang sudah di parut. Kemudian peraslah untuk diambil airnya.
  2. Setelah itu beri gula aren dan asam tua lalu aduk hingga rata.
  3. Saringlah airnya, kemudian minum setiap hari 1/2 gelas. Lakukan setiap hendak tidur.
Semoga penyakti keputihan yang sering anda alami segera sembuh. Dan yang pasti sebagai istri akan semakin di sayang suami.

0 comments:

Post a Comment

- Komentar SARA akan kami HAPUS
- Komentar LINK AKTIF / IKLAN akan kami HAPUS
- Komentarlah dengan bijak sesuai isi artikel
- Komentar anda merupakan undangan buat saya