Home » » Beberapa Cara Alami Menghilangkan Sakit Gigi

Beberapa Cara Alami Menghilangkan Sakit Gigi

Beberapa Cara Alami Menghilangkan Sakit GigiSakit gigi - Mungkin anda sudah tidak asing lagi dengan lirik lagu "lebih baik sakit hati dari pada sakit gigi". Mungkin ada benarnya penggalan lirik lagu tersebut, bagi anda yang pernah atau bahkan sering mengalami sakit gigi pasti sudah tahu bagaimana rasanya. Gigi yang sakit cuma satu tapi rasanya rrruuuaaarrr bbiiiaassaaa........

Tidur pun tak nyenyak, makan pun tak enak. Bahkan lagu favorit andapun mungkin seperti mendengarkan suara badai. He-he-he....
Karena syaraf gigi berhubungan langsung dengan susunan syaraf yang berada di kepala, maka rasa sakit yang ditimbulkan menjadi nyut-nyutan pas banget dengan irama detak jantung anda.

Kali ini saya akan berbagi beberapa cara atau bahan alami untuk menghilangkan rasa sakit gigi itu :

Obat Sakit Gigi

1. Belimbing Wuluh
  • Petiklah belimbing wuluh yang masih segar sebanyak 5 buah lalu cuci hingga bersih
  • Makanlah sampai habis 5 buah belimbing itu dengan dicampur sedikit garam dapur. Rasa masam belimbing wuluh memang luar biasa, tapi bertahanlah karena sebentar lagi rasa sakit gigi yang anda derita akan segera reda atau bahkan bisa hilang.
2. Getah Kapuk Duri
  • Patahkan batang kapuk duri pada ujungnya, lalu teteskan getahnya pada sepotong kapas
  • Kemudian masukkan kapas tersebut pada gigi yang berlubang atau sakit, tunggu beberapa saat maka rasa sakit itu akan segera reda bahkan hilang
Dua obat alami diatas semoga bisa memberikan manfaat buat kita semua. Jangan lupa berdo'a menurut keyakinan masing-masing.

0 comments:

Post a Comment

- Komentar SARA akan kami HAPUS
- Komentar LINK AKTIF / IKLAN akan kami HAPUS
- Komentarlah dengan bijak sesuai isi artikel
- Komentar anda merupakan undangan buat saya